Instalasi WordPress menggunakan WP-CLI

Sebagai seorang developer, melakukan instalasi WordPress pada halaman web terasa membosankan, berat dan cukup memakan waktu. Namun ada cara yang Saya rasa cukup efektif untuk kalangan developer dalam melakukan instalasi WordPress, yaitu dengan WP-CLI.

Apa itu WP CLI

WP-CLI atau WordPress - Command Line Interface adalah sebuah antarmuka pengelolaan web berbasis WordPress menggunakan perintah pada command line/terminal. Dengan WP-CLI kita dapat melakukan update plugin, instalasi tema, konfigurasi pemasangan web multisite, dan banyak lagi tanpa menggunakan web browser. Informasi lebih lanjut dapat dilihat pada website https://wp-cli.org

Saatnya Mencoba

Sebelum menggunakan WP-CLI ada beberapa hal yang harus dipenuhi, yaitu:

  1. UNIX-like environment (OS X, Linux, FreeBSD, Cygwin)
  2. PHP 5.3.29 atau yang lebih baru
  3. WordPress 3.7 atau yang lebih baru
  4. Database MySQL/MariaDB

Mari kita mulai...

Hal pertama yang harus dilakukan adalah menginstall WP-CLI dengan perintah berikut:

curl -O https://raw.githubusercontent.com/wp-cli/builds/gh-pages/phar/wp-cli.phar

Agar dapat menjalankan perintah wp pada sembarang lokasi/direktori, jalankan 2 perintah berikut secara berurutan:

chmod +x wp-cli.phar
sudo mv wp-cli.phar /usr/local/bin/wp

Untuk memastikan semua bekarja dengan baik, gunakan perintah berikut :

wp --info

berikut adalah hasil yang ditampilkan pada layar komputer Saya

Instalasi WordPress

Untuk memulainya, siapkan sebuah direktori untuk meletakkan kode sumber WordPress, misal pada /Applications/MAMP/htdocs/wptestcli, sehingga halaman web dapat diakses melalui http://localhost:8888/wptestcli.

Masuk ke direktori tersebut kemudian buat database baru. Berikut adalah contoh tampilan layarnya:

Dari gambar diatas terlihat Saya membuat database dengan nama "testdb_wpcli".

Kemudian download kode sumber WordPress dengan perintah:

wp core download

Selanjutnya adalah membuat file wp-config.php menggunakan perintah wp config create:

wp config create --dbname=testdb_wpcli --dbuser=root --dbpass=root --dbprefix=myprfx_

Untuk melihat lebih lengkap parameter yang dapat diatur melalui perintah ini, silahkan buka dokumentasinya disini https://developer.wordpress.org/cli/commands/config/create/

Langkah terakhir dalam proses instalasi adalah dengan perintah wp core install

wp core install --url=http://localhost:8888/wptestcli --title="WP Test CLI" --admin_user=admin --admin_password=admin --admin_email=yerie@solusipress.com

Berikut adalah langkah-langkah lengkapnya dalam 1 layar terminal.

Luncurkan browser Anda.... Dan.... jeng-jeng.... Fresh WordPress Site siap dihidangkan 🙂 . Silahkan masuk ke halaman admin untuk melanjutkan.

Instalasi melalui WP-CLI tidak men-generate file .htaccess, untuk membuatnya silahkan masuk ke halaman admin, kemudian pilih menu Settings -> Permalinks, tentukan struktur yang Anda inginkan, lalu simpan perubahan.

Apa Selanjutnya?

Tentunya masih banyak perintah-perintah dalam WP-CLI untuk melakukan administrasi website WordPress Anda. Berikut adalah beberapa perintah yang sering digunakan

Untuk mencari plugin tertentu pada repository:

wp plugin search "ninja form"

Untuk memasang plugin, gunakan slug pada hasil pencarian diatas sebagai nama plugin yang akan dipasang

wp plugin install ninja-forms

Aktivasi plugin

wp plugin activate ninja-forms

Untuk melihat plugin-plugin yg terinstall

wp plugin list

Untuk memperbarui plugin jika ada pembaruan

wp plugin update ninja-forms

Instalasi dan aktivasi theme

wp theme install theme-slug
wp theme activate theme-slug

Selengkapnya bisa ditemukan pada halaman dokumentasi.

Happy WordPressing

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
envelope-otagscalendarwhatsapp
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x